5 Penyebab Insomnia Yang Membuat Susah Tidur Tengah Malam

Daftar Isi
Penyebab Insomnia Yang Membuat Susah Tidur Tengah Malam

Insomnia adalah suatu kondisi saat seseorang sedang mengalami kesulitan tidur. Gangguan tidur tersebut membuat diri menjadi tidak mempunyai waktu tidur yang diperlukan oleh tubuh. Nah, bagi Anda yang mengalami hal serupa, perlu tahu apa penyebab insomnia secara lebih lanjut supaya Anda bisa segera mengatasinya.

Kesulitan tidur terutama pada malam hari akan membuat kondisi fisik menjadi kurang fit untuk melakukan berbagai aktivitas esok hari.

Mengenal Penyebab Insomnia

Pada umumnya penderita insomnia akan menyebabkan terbangun dari tidur tengah malam dan tidak dapat tertidur kembali.

Orang dewasa mungkin sering mengalami insomnia akut yang akan berlangsung sampai beberapa hari atau bahkan berminggu-minggu.

Biasanya hal tersebut terjadi sebagai salah satu dampak situasi yang menyebabkan stres.

Tetapi ada juga yang mengalami insomnia kritis yakni ketika kondisi tersebut berlangsung lama. Nah, kalau sudah begitu, maka Anda akan mengalami susah tidur sebab adanya masalah kesehatan tertentu maupun efek pengobatan yang tengah dijalani.

Jika Anda mengalami kesulitan tidur, Anda akan terbangun dalam keadaan lelah. Hal tersebut tentunya akan sangat berdampak pada aktivitas. Maka dari itu, jika Anda masih mengalami hal serupa, lebih baik untuk melakukan pemeriksaan kesehatan ke dokter. Sebenarnya apa saja penyebab insomnia? Yuk simak berikut ini.

Stres Yang berlebih

Penyebab dari insomnia yang perlu Anda perhatikan yakni stres. Banyak pikiran seperti memikirkan masalah pekerjaan, masalah keuangan, kesehatan, atau masalah keluarga sangat berpengaruh pada gangguan tidur. Anda akan terjaga setiap malamnya mungkin sampai menjelang pagi.

Bukan hanya itu saja, tetapi kondisi seperti ini dapat terjadi juga ketika baru akan mengalami situasi penyebab stres. Misalnya keluar dari pekerjaan, kehilangan seseorang yang disayang, maupun perceraian, dll.

Beberapa penyebab tersebut akan membuat Anda banyak pikiran sehingga akan mengganggu waktu tidur dan akibatnya menjadi susah tertidur.

Gangguan Mental

Gangguan mental bisa menjadi penyebab dari insomnia. Saat Anda merasa cemas pada suatu keadaan, maka saat itulah Anda akan terus terjaga dan susah tidur karena terlalu khawatir.

Tidur tidak bisa pulas dapat menjadi pertanda bahwa Anda tengah mengalami depresi. Lebih disarankan untuk segera melakukan pemeriksaan ke dokter.

Konsumsi Obat-Obatan

Ada beberapa jenis obat yang bisa mengganggu tidur Anda pada malam hari. Obat tersebut seperti obat mengatasi tekanan darah, obat untuk asma, serta antidepresan.

Selain itu, ada juga obat flu, pereda rasa sakit, dan alergi dapat menjadi menyebabkan Anda sulit tidur.

Kebiasaan Mengkonsumsi Alkohol, Kafein, dan Nikotin

Mengkonsumsi teh, minuman bersoda, maupun kopi bisa menjadi penyebab insomnia. Karena minuman itu mengandung kafein yang sifatnya stimulan sehingga bisa membuat orang yang meminumnya akan terjaga dan sulit tidur.

Nah, selain itu, juga nikotin yang ada pada rokok dapat memberikan dampak sama. Alkohol bisa membuat Anda tertidur, tapi tidak bisa pulas. Bahkan meminum alkohol akan membuat Anda menangis dan sering terbangun tengah malam.

Penyakit Kronis ataupun Penyakit Lain

Beberapa masalah kesehatan sering dikaitkan dengan insomnia. Seperti diabetes, kanker, penyakit kronis, serta penyakit jantung. Bukan itu saja, GERD (Gastroesophageal Reflux Disease), alzheimer, dan penyakit asma juga bisa menjadi penyebab dari gangguan susah tidur.

Penyebab insomnia bisa Anda simak seperti di atas. Beberapa penyebabnya akan mengganggu waktu tidur sehingga berdampak pada gangguan tidur. Hal itu perlu untuk Anda atasi sekarang juga.

Baca Juga: Tips Agar Bangun Tidur Merasa Bugar Segar

Anda bisa mencoba dengan cara menghindari aktivitas yang dapat menimbulkan stres, menghindari tidur siang, juga menghindari minum kafein sebelum tidur. Jika beberapa cara mengatasinya tidak juga manjur, lebih baik konsultasikan ke dokter.

Posting Komentar